Thread Rating:
  • 0 Vote(s) - 0 Average
  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
Penggunaan Obat Bisolvon
#1
Batuk berdahak yang menyerang di musim pancaroba pada saat ini memang sangat mengganggu aktivitas yang padat. Dahak atau lendir yang tercipta ketika batuk terjadi karena adanya infeksi saluran pernapasan atas. Akibatnya, ada selaput lendir yang membuat saluran udara mengalami radang.Hasilnya, ada lendir yang lengket dan sulit dibuang oleh tubuh. Nah, proses batuk ini membantu mengeluarkan dahak lengket itu. Tujuannya agar lendir tidak mempersempit saluran udara dan membuat sulit bernapas.
Salah satu obat yang dapat meredakan batuk berdahak adalah Bisolvon. Bisolvon mengandung bromheksin hidroklorida yang bekerja sebagai mukolitik untuk meredakan batuk berdahak. Bisolvon dikemas dalam 2 kemasan yang berbeda, yaitu tablet dan sirup. Jadi dosis yang digunakan berbeda. 
Untuk obat cair, dosisnya adalah:

·        Dewasa dan anak di atas 12 tahun: 5-10 ml (3 kali sehari)

·        Anak-anak 6-12 tahun: 5 ml (3 kali sehari)

·        Anak-anak 2-5 tahun: 2,5 ml (3 kali sehari)

 

Sementara untuk obat tablet, dosisnya yaitu:

·        Dewasa dan anak-anak di atas 12 tahun: 1 tablet 8 mg (3 kali sehari)

·        Anak-anak usia 6-12 tahun: 1 tablet 4 mg (3 kali sehari)

 

Meski demikian, perlu diingat bahwa belum jelas apakah obat ini aman untuk ibu hamil dan menyusui. Sebaiknya, konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter untuk mengetahui keamanannya.

 
Selain itu, jangan mengonsumsi alkohol atau tembakau bersamaan dengan penggunaan Bisolvon. Hal ini bisa menyebabkan interaksi negatif dari obat. Jangan-jangan justru membuat kondisi kesehatan Anda semakin buruk atau obat tidak bisa bekerja dengan efektif.


Tetap jaga kesehatan dan jaga pola hidup ya!
 
Reply




Users browsing this thread: 1 Guest(s)

About Ziuma

ziuma - forum diskusi dan komunitas online. disini kamu bisa berdiskusi, berbagi informasi dan membentuk komunitas secara online. Bisa juga berdiskusi dengan sesama webmaster/blogger. forum ini berbasis mybb

              Quick Links

              User Links

             powered by