3 March 2021, 08:05 AM
Makeup sepertinya akan kurang lengkap tanpa eyeshadow yang membuat area mata jadi sempurna dan menawan. Ada banyak sekali brand yang memiliki produk warna area mata, mulai dari eyeshadow Make Over hingga brand lokal atau high end lainnya.
Hanya saja, bagi pemula, kadang sangat sulit menemukan pilihan shade yang cocok. Tenang saja, karena kali ini akan dibahas terkait tips memilih warna eyeshadow yang cocok dipadu-padankan oleh pemula agar tampilannya semakin sempurna.
Tips Memilih Eyeshadow untuk Pemula
Ada beberapa tips sebelum Anda memutuskan membeli produk eyeshadow agar tampilan Anda jadi lebih menawan.
- Pilih Warna Eyeshadow yang Netral
Penting untuk memilih warna eyeshadow yang natural seperti warna krem, cokelat, taupe, dan champagne. Warna ini tergolong warna yang aman menciptakan makeup yang natural, namun tetap elegan dan formal. Terlebih, warna ini cocok sekali untuk semua jenis kulit.
Salah satu yang bisa jadi pilihan untuk eyeshadow dengan warna natural ini adalah Make Over Eyeshadow Palette Nudes ini. Tersedia 8 warna nude yang bisa jadi pilihan untuk makeup natural. Warna dalam palette ini antara lain ivory frost, bones, candy rose, champagne, peach ladylike, hot stone, caviar, dan espresso. Tentu saja semua warna dari eyeshadow Make Over ini bisa digunakan untuk kegiatan sehari-hari dan juga untuk menghadiri acara formal lainnya.
- Kombinasikan dengan Eyeshadow Glitter
Bagi pemula, tetap perlu menyediakan eyeshadow glitter. Eyeshadow glitter ini bisa digunakan untuk area bawah mata, dan bagian eyelids menggunakan warna netral tanpa glitter. Glitter digunakan hanya di area luar mata saja, jangan sampai ke bagian dalam. Dan pastikan juga menggunakan maskara jika ingin menggunakan glitter di area bawah mata ini.
- Sediakan Eyeshadow Matte dan Shimmer
Pastikan juga Anda memiliki eyeshadow dengan hasil matte dan shimmer. Jika Anda ingin mendapatkan hasil yang lembut dan natural, bisa menggunakan eyeshadow matte. Sedangkan untuk membuat area eyelid lebih menawan, pastikan menggunakan eyeshadow shimmer. Jika keduanya dipadukan pun, akan menghasilkan transisi warna yang menawan.
- Pilih Warna Monokrom
Jika Anda tidak ingin ribet dan ingin kemudahan memadukan warna eyeshadow, maka pilihlah warna yang memakai satu tone warna yang sama, seperti monokrom. Anda bisa menciptakan warna eyelid yang memesona dengan perpaduan warna gelap hingga terang.
- Memilih Eyeshadow Palette
Bagi pemula, penting memilih eyeshadow palette yang menyediakan banyak warna, sekitar 6-9 warna. Dengan banyaknya pilihan warna ini akan memudahkan Anda dalam memadukan berbagai warna sesuai dengan look yang ingin dihasilkan. Tapi, pastikan juga eyeshadow yang Anda pilih berkualitas. Seperti eyeshadow Make Over yang sudah pasti berkualitas dengan pigmentasi yang tinggi. Warna-warna yang ada pun mudah digunakan sehingga memudahkan Anda sebagai pemula.
Rekomendasi Eyeshadow yang Cocok untuk Pemula
Selain make Over Eyeshadow Palette Nudes, ada pula rekomendasi eyeshadow Make Over lainnya yang punya koleksi warna nude.
- Make Over Trivia Eyeshadow (Enchanting Nude Spell)
Palette ini memiliki 3 warna nude yang sangat aman digunakan sehari-hari. Selain itu, warna pada palette ini juga cocok untuk pemula yang baru belajar makeup.
- Make Over Trivia Eye Shadow (Indian Summer)
Palette ini mengusung warna yang lebih pinkys namun tetap aman untuk digunakan sehari-hari. Warna yang dihasilkan dari eyeshadow ini segar, ceria, dan juga aktif saat digunakan.
- Make Over Trivia Eyeshadow (Natural Nude)
Sesuai namanya, palette ini berisi warna nude yang aman untuk aktivitas sehari-hari. Shade palette ini lebih ke warna dusty, sehingga tetap cocok menemani hari-hari Anda.
Itu dia beberapa rekomendasi eyeshadow Make Over yang aman digunakan oleh Anda yang masih pemula dan baru belajar makeup.