13 August 2020, 09:10 AM
Kandungan jeruk untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian tidak perlu diragukan lagi. Karena tingginya kandunga nutrisi pada buah yang umumnya berwarna oranye ini, tidak heran jeruk digolongkan sebagai salah satu buah tersehat versi organisasi kesehatan dunia alias WHO.
Jeruk dinilai sehat karena hanya memiliki kandungan kalori, karbohidrat, dan lemak yang sangat minim. Di sisi lain, buah yang rasanya segar ini memiliki kandungan vitamin dan mineral yang cukup signifikan dalam memenuhi kebutuhan harian. Bahkan vitamin C pada sebuah jeruk kerap hampir memenuhi kebutuhan vitamin C harian yang dianjurkan bagi orang dewasa.
Dengan kandungan jeruk yang begitu kaya, beragam manfaat kesehatan bisa Anda rasakan dengan mengonsumsi buah ini secara rutin. Berikut ini adalah beberapa manfaat jeruk yang sudah terbukti dan patut Anda rasakan juga manfaatnya.
1. Membuat Awet Muda
Kandungan jeruk yang kaya vitamin C kerap dikaitkan dengan kemampuannya membuat Anda terlihat awet muda. Tidak mengada-ngada, pasalnya kandungan vitamin C yang tinggi memang mampu menjaga kesehatan kulit Anda. Ditambah lagi, jeruk kaya asam folat yang berfungsi membentuk sel-sel baru dalam tubuh.
2. Mencegah Sembelit
Jeruk selalu dikaitkan dengan kemampuannya menjaga sistem pencernaan. Dalam hal ini, sebenarnya apa yang bisa dijaga jeruk di sistem pencernaan? Jawabannnya simpel, kandungan jeruk yang tinggi serat dan vitamin membuat buah ini mampu mencegah sembelit. Alasannya karena dengan kandungan tersebut, kesehatan usus bisa dijaga sehingga iritasi usus yang kerap menjadi pemicu sembelit bisa dihindari.
3. Mengurangi Risiko Stroke
Stroke merupakan penyakit kronis yang menjadi salah satu sumber kematian tertinggi di dunia. Dengan rajin mengonsumsi jeruk, Anda bisa mengurangi tingkat risiko stroke menyerang diri Anda. Mengonsumsi jeruk tiap hari disebut mampu meminimalkan risiko serangan stroke hingga 19 persen.
4. Mencegah Kanker
D-limonene yang merupakan salah satu kandungan jeruk mampu membuat Anda terhindari dari penyakit kanker. Tidak hanya itu, tingginya kandungan vitamin C dalam jeruk juga mampu mencegah terbentuknya sel kanker pada tubuh. Tidak ketinggalan ada antioksidan yang mampu membuat kekebalan tubuh Anda meningkat sehingga tubuh tidak mudah mengalami perubahan DNA ataupun penyakit lainnya yang berpotensi menimbulkan kanker.
5. Mengontrol Gula Darah
Anda tidak akan merasa berdosa, walaupun menyantap jeruk yang rasanya sangat manis. Ini karena indeks glikemik jeruk manis terbilang rendah sehingga mampu mengontrol tingkat gula darah dalam tubuh. Indeks glikemik jeruk tercatat hanya 40. Nilai ini terbilang rendah karena berada di bawah ambang batas indeks glikemik makanan normal, yakni 50. Dengan demikian, jeruk juga aman dikonsumsi oleh para penderita diabetes.
6. Mengurangi Kolesterol
Koleterol tinggi dalam tubuh bisa memicu serangan berbagai penyakit kronis, seperti stroke ataupun penyakit jantung. Jika Anda termasuk orang yang khawatir akan hal tersebut karena memiliki kadar kolesterol tinggi, jangan ragu mengonsumsi jeruk. Kemampuan jeruk mengurangi tingkat kolesterol dikarenakan adanya kandungan serat tinggi pada buah ini. Dalam sebuah jeruk berukuran sedang saja, kandungan seratnya mencapai 5,4 gram atau sekitar 18 persen dari kebutuhan serat harian yang dianjurkan.
7. Minimalkan Risiko Hipertensi
Kandungan jeruk lainnya yang sangat berguna adalah kalium. Hadirnya kalium bisa membantu Anda mengontrol tekanan darah dalam tubuh. Rutin mengonsumsi jeruk nyatanya mampu meminimalkan risiko hipertensi yang kerap menjadi penyebab penyakit kronis lainnya. Kemampuan jeruk menjaga tekanan darah agar tetap di batas normal karena buah yang satu ini tidak mengandung natrium.
Ingin rasakan berbagai manfaat dari kandungan jeruk? Mulai sekarang, jangan malas untu menyantap buah oranye ini tiap harinya. Tidak perlu banyak-banyak, satu atau dua buah jeruk bisa membuat Anda lebih sehat sepanjang hari!