2 November 2016, 03:35 PM
(This post was last modified: 2 November 2016, 03:40 PM by daftarpulsa.)
Keuntungan menjual pulsa elektrik memang tidak banyak, karena kalau dihitung secara nominal, jumlah laba atau keuntungan yang kita dapatkan setiap satu kali transaksi rata rata senilai Rp. 500 – sampai dengan 1.500,- (tergantung jenis operator dan nilai jual pulsa yang ditentukan).
Jika kita berharap untuk menjadi sukses dan kaya dengan menjalankan usaha penjualan pulsa, maka langkah yang harus dilakukan adalah menjadikan keuntungan menjual pulsa murah semakin berlipat! Bagaimana caranya?? Silahkan baca artikel ini hingga selesai, agar usaha pulsa yang Anda jalani saat ini bisa semakin maju dan semakin berkembang.
Cara menjadikan keuntungan menjual pulsa semakin berlipat yang dimaksud adalah sebagai berikut :
Cara 1 : Menjual lebih banyak berarti keuntungan lebih besar
Satu hal yang paling dasar adalah juallah dan lakukan transaksi sebanyak mungkin. Karena disini akan berlaku faktor X. Kalau dikalkulasikan, dengan margin Rp. 1000,- misalnya! Jika dalam sehari kita bisa melakukan sebanyak 20 X transaksi, maka sudah bisa diperhitungkan kalau keuntungan yang kita dapatkan adalah Rp. 20.000,-. Jika kita ingin pendapatan harian kita sebesar Rp. 100.000,-/hari, maka upayakan agar Anda bisa melakukan transaksi dan menjual pulsa sebanyak 100 X.
Caranya dengan melakukan promosi dengan lebih gencar! Nih saya kasih gambaran..
Udin adalah seorang yang tinggal di perumahan yang terletak di lokasi yang cukup jauh dari perkotaan. Di perumahan tersebut sudah ada beberapa rumah yang menjual pulsa! Melihat tingkat persaingan yang lumayan ketat membuat Udin memutar otak dan mencari cara untuk bisa menggarap semua warga di perumahan tersebut dalam hal pemenuhan pulsa. Dia pun mencoba menawarkan kepada tetangganya terlebih dahulu akan layanan barunya, yaitu “Reload First, Pay Later”. Yaitu sistem pembelian pulsa dimana pembeli bisa membeli pulsa dengan mengisikan pulsanya terlebih dahulu, baru kemudian membayarnya.
Untuk cara pembayarannya pun, pembeli tidak perlu susah payah datang ke konter Udin, tetapi cukup menunggu di rumah hingga Udin datang menjemput pembayaran tersebut. Cara ini mulai didengar oleh tetangga lainnya, hingga seluruh penduduk di perumahan tersebut, dan menjadikan Udin sebagai solusi praktis dan mudah dalam memenuhi pulsa HP ataupun pulsa listrik.
Untuk melakukan cara ini, tidak banyak pengorbanan yang dibutuhkan. Cukup sebuah promosi simple di awal, sebuah sepeda untuk sarana transportasi penjemputan bayaran pulsa, dan pengorbanan waktu dan tenaga yang tidak terlalu berat. Namun, hasil dari pengorbanan tersebut akan terbayar dengan margin dan keuntungan yang didapatkan hingga berkali kali lipat dibandingkan dengan kita hanya membuka konter dan menunggu pembeli datang ke konter kita.
Cara 2 : Tambahkan dan lengkapi produk Anda
Cara menjadikan keuntungan menjual pulsa semakin berlipat selanjutnya adalah dengan melengkapi dan menambahkan produk yang kita sediakan! Untuk referensi, biasanya penjual pulsa akan melengkapi produknya dengan aksesoris HP, pulsa listrik, dan jasa servis HP, karena orang yang mempunyai HP biasanya membutuhkan produk tambahan tersebut.
Memang pada dasarnya kita menjual pulsa, tetapi jika kita mampu dan memiliki tambahan modal untuk menyediakan berbagai produk tersebut, maka semuanya akan menjadi nilai tambah dan keuntungan tambahan bagi usaha yang kita jalani.
Cara 3 : Berikan layanan yang berkualitas
Yang dimaksud dengan layanan berkualitas ini cakupannya sangat luas. Mulai dari pemberian harga yang bersaing, keramahan yang diberikan saat melayani pembeli, pelayanan purna jual yang diberikan, hingga berbagai layanan tambahan yang kita berikan dibandingkan tempat jualan pulsa lainnya.
Berikut adalah beberapa layanan yang selalu diinginkan oleh konsumen yang datang ke konter pulsa :
- Senyum ramah penjual pulsa (kalau Anda mempekerjakan SPG, maka pilihlah yang memiliki paras cantik dan murah senyum… hehe.. Ini akan membuat para pemuda hingga bapak bapak di kawasan setempat lebih memilih konter Anda)
- Bahasa dan layanan yang sopan (sapa dan tanya keperluan pengunjung yang datang dengan bahasa yang sopan dan lemah lembut.. jangan sampai membuatnya merasa seperti datang ke tempat jagal.. undefined )
- Harga yang bersaing (lebih murah Rp. 500,- juga kadang membuat orang rela datang jauh jauh ke konter kita, dibandingkan dengan membeli di konter sebelah rumahnya).
- Transaksi pulsa yang secepat kilat (jangan salah lho.. saat ada pembeli yang datang ke konter kita kemudian mendapatkan layanan transaksi yang lambat, maka dia enggan untuk datang lagi. Walaupun kita sudah mengupayakan untuk memberikan senyum selebar mungkin dan harga semurah mungkin). Hal ini terjadi karena penilaian paling penting dari layanan pulsa adalah kecepatan transaksi yang terjadi.
- Penawaran plus (tawarkan produk dan layanan lain yang kita sediakan saat ada penjual datang ke konter kita. Misalnya : “mau sekalian isi ulang pulsa listriknya?” atau “mau dipasang anti goresnya pak?? Biar layar touchscreennya tetap mulus kayak yang punya??” de el el….)
Peluang usaha pulsa murah dengan jadi agen pulsa elektrik | peluang bisnis pulsa elektrik termurah | transaksi PPOB, listrik cepat, aman.
pulsa murah
pulsa elektrik
pulsa murah
pulsa elektrik