Thread Rating:
  • 0 Vote(s) - 0 Average
  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
Inilah Penyebab Bayi Berkeringat saat Menyusu
#1
Saat memberikan air susu ibu atau ASI, mungkin saja si buah hati berkeringat. Tentu menjadi wajar apabila para ibu mengkhawatirkannya. Namun demikian, yang perlu diketahui adalah bahwa bayi berkeringat saat menyusu pada umumnya lumrah atau wajar. Hanya saja, hal itu berlaku jika keringat yang dikeluarkan anak anda masih dalam kategori sedikit. Oleh sebab itu, ketika anak berkeringat saat menyusu, anda perlu memperhatikan intensitasnya.

Berkenaan dengan bayi berkeringat saat menyusu, bisa dikatakan wajar karena memang tak lepas dari penyebabnya. Adapun hal yang paling sering menjadi alasan anak berkeringat ketika menyusu adalah pakaian yang dikenakan terlalu tebal. Ihwal pemilihan pakaian ini, memang biasanya para orang tua mengenakan pakaian agak tebal supaya si buah hati tidak kedinginan. Akan tetapi, sebelum memutuskan mengenakan pakaian, ada baiknya memperhatikan juga kondisi suhu. Jika terlalu tebal, maka sangat wajar bayi berkeringat baik ketika minum ASI atau tidur.

Masih berkaitan dengan suhu, hal itu pun juga bisa menjadi penyebab bayi berkeringat saat menyusu. Oleh sebab itu, ketika hendak memberikan ASI, para ibu perlu memperhatikan suhu ruangannya. Disarankan agar suhu ruangan tidak terlalu dingin dan tidak pula terlalu panas. Dengan temperatur seperti itu, diharapkan buah hati anda bisa lebih nyaman dan tidak berkeringat ketika minum susu ataupun istirahat.

Sementara alasan lain yang menyebabkan bayi berkeringat saat menyusu adalah pelukan ibu yang terlalu erat. Hal tersebut bisa menjadi penyebab karena sentuhan kulit antara ibu dan si buah hati dipercaya bisa meningkatkan suhu tubuh anak. Jika itu yang terjadi, maka sangat wajar apabila anak anda berkeringat saat diberikan ASI.

Selain dekapan, posisi menyusui juga berpengaruh dengan kondisi bayi. Apabila ketika memberikan ASI anda bertahan dengan satu posisi saja, maka bukan tidak mungkin si buah hati berkeringat. Hal itu bisa terjadi karena adanya perpindahan suhu dari telapak tangan yang menyangga kepala anak anda. Oleh sebab itu, ketika menyusui pastikan tidak dalam satu posisi saja, ya.

Sedangkan alasan lainnya yang memungkinkan bayi berkeringat saat menyusu adalah gerakan otot rahang bayi. Hal ini karena ketika si buah hati diberikan ASI, maka dia butuh energi untuk menghisapnya. Adapun proses tersebut bisa membuat anak anda berkeringat karena memang dianggap sebagai bentuk olahraga pada bayi.

Sebagaimana yang telah disampaikan di atas, bayi berkeringat saat menyusu pada dasarnya wajar saja. Akan tetapi hal itu jika keringat yang dikeluarkan tidak banyak. Berkenaan dengan keterangan tersebut, memang perlu diberikan perhatian khusus jika si buah hati mengeluarkan keringat secara berlebihan. Pasalnya, bisa jadi anak anda sedang sakit. Adapun kondisi medis yang bisa membuat anak berkeringat adalah kanker, infeksi, penyakit paru-paru, penyakit jantung kongenital, diabetes, dan gangguan sistem endokrin.

Di sisi lain, bayi yang sedang demam pun memungkinkan dia berkeringat juga ketika sedang menyusu. Selain itu, kondisi medis lain yang dapat menyebabkan bayi berkeringat saat menyusu adalah hiperhidrosis idiopatik.

Dari keterangan di atas, paling tidak kita sudah mengetahui apa penyebab bayi berkeringat saat menyusu. Berdasarkan yang sudah dikemukakan, kini kita juga tahu ada alasan wajar nan bisa membuat bayi berkeringat. Tentu hal itu sangat mudah untuk diatasi. 

Namun, apabila bayi anda mengeluarkan keringat berlebih dan ada indikasi karena disebabkan oleh kondisi medis, maka sangat disarankan agar anda segera menemui dokter terkait supaya bisa lekas dapat penanganan.
Akhir kata, itulah yang bisa disampaikan perihal bayi berkeringat saat menyusu. Semoga artikel ini bisa membantu para pembaca sekalian.
Reply




Users browsing this thread: 1 Guest(s)

About Ziuma

ziuma - forum diskusi dan komunitas online. disini kamu bisa berdiskusi, berbagi informasi dan membentuk komunitas secara online. Bisa juga berdiskusi dengan sesama webmaster/blogger. forum ini berbasis mybb

              Quick Links

              User Links

             powered by