Thread Rating:
  • 0 Vote(s) - 0 Average
  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
Beckham Putra Antusias Dengan Pemusatan Latihan di Kroasia
#1
[Image: Beckham-Putra-Antusias-Dengan-Pemusatan-...roasia.jpg]

Berita bola terbaru, Senin 31 Agustus 2020 datang dari Gelandang andalan timnas Indonesia U-19, Beckham Putra. Dirinya terlihat antusias dengan pemusatan latihan (TC) di Kroasia yang berlangsung sejak Minggu (30/8) kemarin. Dimana Timnas U-19 sudah tiba, dan langsung menjalani latihan disana.

Pemain yang juga berseragam Persib Bandung tersebut tidak mau menyia-nyiakan pengalaman di Kroasia saat ini. Dirinya sangat senang mendengar Timnas Indonesia juga akan melakoni laga uji coba dengan beberapa negara di pemusatan latihan Krosia tersebut.

Beckham juga ingin membuktikan bahwa dirinya layak membela timnas U-19. Beckham Putra yang merupakan Adik kandung Gian Zola itu juga ingin membuat  Maung Bandung  bangga pada TC timnas U-19 tersebut. Dirinya ingin nantinya saat kembali ke tanah air namanya bisa membuat pecinta bola Tanah Air bangga.

"Alhamdulillah, sudah tiba Kroasia dengan selamat. Pastinya harus serius karena ini membawa nama baik dan kebanggaan buat Persib di sini," ucap Beckham, dikutip laman berita bola resmi Persib.

"Doakan di sini semuanya bisa berjalan sesuai rencana, tetap sehat, membawa sesuatu yang bermanfaat untuk pribadi dan terutama untuk Persib," sambungnya.

Seperti dikatakan di laman berita bola PSSI, beberapa negara yang akan jadi lawan Indonesia saat di Kroasia antara lain tuan rumah Kroasia itu sendiri, Bulgaria, Arab Saudi, hingga Qatar. Selain Kroasia, ada kemungkinan TC lanjut ke negara Eropa lain yang dipimpin oleh Shin Tae-yong.

Rencana terdekat saat ini timnas Indonesia akan menghadapi Piala Asia U-19 2020 yang akan dilaksanakan Oktober nanti, di Uzbekistan. Dimana Timnas Indonesia berada di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Iran, dan Kamboja.

Meskipun saat ini belum ada kepastian apakah Piala Asia U-19 bakal tetap digelar tepat waktu, namun PSSI mengonfirmasi bahwa TC bakal tetap berjalan sesuai rencana yang telah dibuat. Jika nantinya Piala Asia U-19 ditunda maka waktu latihan Timnas U-19 semakin panjang.

PSSI berencana membuat Timnas U-19 yang berkembang menjadi timnas Indonesia U-20. Dimana tim ini akan akan tampil pada Piala Dunia U-20 tahun depan, di Indonesia. Piala Asia U-19 dijadikan sebagai ajang evaluasi serta pembuktian bahwa Indonesia layak menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 mendatang.
Reply




Users browsing this thread: 1 Guest(s)

About Ziuma

ziuma - forum diskusi dan komunitas online. disini kamu bisa berdiskusi, berbagi informasi dan membentuk komunitas secara online. Bisa juga berdiskusi dengan sesama webmaster/blogger. forum ini berbasis mybb

              Quick Links

              User Links

             powered by