Thread Rating:
  • 0 Vote(s) - 0 Average
  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
Aplikasi Social Media Management Yg Sering Dipakai Digital Marketing Agency Indonesia
#1
[Image: social-media-image-.jpg]

Kamu memiliki banyak akun sosial media untuk diurus? Aplikasi Social Media Management adalah jawabannya. Seorang yang ahli di bidang media sosial atau yang lebih dikenal dengan Social media Strategist memiliki jadwal yang sangat ketat dalam posting konten setiap harinya. Dan bayangkan kalau dia perlu posting semua konten di jam yang sama dan baru siapin kontennya, wah, tentunya dia akan kelabakan. Makanya setiap Social Media Strategist di digital marketing agency Indonesia terbaik pun menggunakan aplikasi management seperti ini terutama untuk Instagram.

Keuntungan memiliki planner ini di Instagram adalah membuat jadwal posting lebih teratur. Dan karena sudah direncanakan, biasanya feeds yang ditampilkan di Instagram pun lebih rapi. Instagram dulu tidak meingizinkan aplikasi otomatis posting sesuai jadwal. Namun Instagram telah mengubah peraturannya. Yuk simak aplikasi-aplikasi yang mempermudah managemen posting ini.

Postcron
Aplikasi Postcron adalah aplikasi social media management tools terbaik. Dia bisa posting konten secara silang ke berbagai akun media sosial seperti Facebook, Instagram, LinkedIn, Google+, Twitter dan Pinterest. Kamu juga bisa menjadwalkan posting hingga 1000 post dalam satu kurun waktu. Dan untungnya, dia bisa otomatis kirim postingan yang sudah terjadwal sekalipun internet kamu lagi putus. Keunikan lainnya dari Postcron ini juga adalah kamu bisa menambahkan logo brand di setiap gambar secara otomatis. Selain foto, Postcorn juga bisa membuat jadwal untuk posting video, lokasi carousel dan lain-lain yang notabene belum dimiliki pesaingnya. Keren bukan? 

Untuk pemakaiannya, kamu hanya mendapatkan free trial 7 hari. Setelah itu kamu dikenakan charge USD 8 untuk personal hingga USD 169 untuk bisnis.

Hootsuite
Aplikasi management social media yang paling populer adalah Hootsuite. Dia bisa membantu kamu untuk planning konten sosial media di Instagram, Facebook, Twitter dan LinkedIn. Selain membantu penjadwalan, kamu juga bisa memantau dan balas komentar orang di sosial media. Dan terpenting, dia bisa memberikan laporan analisa perkembangan media sosial kamu. Wow banget bukan?

Hootsuite itu mudah digunakan dan kamu bisa akses via telepon genggam atau website. Tampilannya yang user friendly juga mempermudah kamu melakukan penjadwalan. Untuk harganya, kamu bisa memilih gratis atau profesional. Namun untuk layanan gratis saja pun, satu akun Hootsuite boleh manage 3 akun social media. Cocok buat kamu yang belum memiliki banyak akun.

Buffer
Pesaing Hootsuite yang cukup kuat adalah Buffer. Dia juga bisa posting dia beberapa media sosial via telepon genggam atau laptop. Dia juga menyediakan layanan akun berbayar maupun gratis. Namun perbedaan terbesarnya adalah Buffer lebih fokus pada mencari dan mengelola konten. Alhasil dia memiliki editor foto sederhana bernama Pablo yang membantu kamu dalam mengetahui ukuran cantik untuk bisa tampil di media sosial.

Later
Aplikasi yang satu ini hanya terfokus pada aplikasi Instagram saja. Dan kelebihannya adalah dia bisa menjadwalkan konten untuk Instragram Story. Kelebihan lainnya lebih kurang sama dengan Hootsuite maupun Buffer. Kalau kamu ingin mencoba aplikasi secara gratis, inilah aplikasi yang paling nyaman dan mudah digunakan.

Gramblr
Aplikasi Gramblr bisa digunakan untuk posting foto dan video ke Instagram dan hanya bisa digunakan di desktop. Dia memungkin kamu untuk edit foto sederhana dan menambah filter plus motion. Kelebihan menggunakan Gramblr adalah kamu bisa menggunakan koin untuk mendapatkan like gratis dari postingan dan hashtag yang kamu gunakan. Bahkan di versi terbarunya, kamu bisa mendapatkan followers dan like hanya dengan menggunakan hashtag.

Managemen posting Gramblr juga sangat bagus. Kamu bisa jadwalkan postingan dari harian hingga bulanan dengan syarat komputer / laptop tidak boleh di-shutdown. Dan selama nyala, kamu juga perlu tetap mengaktifkan aplikasinya. Bila tidak history postingannya akan hilang sehingga kamu tidak tahu mana yang sudah diposting apa tidak. Untuk saat ini Gramblr juga hanya bisa digunakan untuk aplikasi Instagram saja.

Jadi inilah aplikasi social media management yang banyak digunakan oleh Digital marketing agency indonesia terbaik seperti iBiG Digital. Manakah yang mau kamu coba pakai?
Reply




Users browsing this thread: 1 Guest(s)

About Ziuma

ziuma - forum diskusi dan komunitas online. disini kamu bisa berdiskusi, berbagi informasi dan membentuk komunitas secara online. Bisa juga berdiskusi dengan sesama webmaster/blogger. forum ini berbasis mybb

              Quick Links

              User Links

             powered by