Thread Rating:
  • 0 Vote(s) - 0 Average
  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
Alami Cedera Tendon Achilles Ringan, Ini Cara Menanganinya
#1
Tidak ada orang yang mau cedera, apalagi mengalami cedera tendon Achilles yang rasa sakitnya luar biasa dan membuat Anda sulit untuk berjalan. Tapi ketika suatu saat cedera itu menimpa Anda, bukan berarti pula Anda harus panik sehingga membuat proses penyembuhan menjadi terhambat. 

Cobalah untuk tetap tenang karena bagaimanapun cedera tendon Achilles memiliki kemungkinan sembuh yang sangat besar jika dilakukan penanganan yang tepat. Apalagi, cedera-cedera tendon yang masih bersifat ringan sampai sedang bisa disembuhkan sendiri di rumah tanpa penanganan dokter. Tidak percaya?

Berikut ini adalah beberapa cara mengalami cedera pada urat terbesar di tubuh yang menghubungkan otot dan tulang timit. Penanganan-penanganan ini bahkan bisa Anda lakukan sendiri tanpa bantuan tim medis, loh.
1. Istirahatkan Kaki
Cedera tendon Achilles yang awalnya bersifat ringan atau sedang justru bisa bertambah parah jika Anda memaksakan diri untuk bergerak. Jadi walaupun hanya mengalami cendera tendon yang bersifat ringan sehingga masih bisa berjalan pelan, Anda disarankan untuk mengistrahatkan kaki secara total selama 1—2 hari sampai nyeri terasa lebih ringan. Memaksakan kaki untuk bergerak ketika cedera tendon Achilles hanya akan membuat regangan tambahan yang memperparah kondisi.

2. Kompres dengan Es
Ketika cedera, tendon Achilles Anda sedang mengalami peradangan. Anda bisa mengurangi peradangan yang terjadi dengan melakukan kompres air es di sekitar tumit. Air es akan membuat pembengkakan yang menimbulkan radang lebih cepat hilang. Lakukan kompres air es di sekitar tendon Achiless selama 15—20 menit. Setelah itu, lepaskan kompres untuk beberapa saat sampai nyeri kembali terasa. Barulah Anda bisa menaruh kompres es kembali. Lakukan cara ini secara berulang tiap harinya.

3. Tinggikan Posisi Kaki
Peradangan yang terjadi di tendon Achilles akan semakin parah apabila aliran darah terus mengalir deras ke bagian tumit kaki. Untuk itulah, disarankan Anda menempatkan kaki yang cedera ke posisi lebih tinggi ketika mengalami cedera tendon Achilles. Bahkan ketika tidur, taruhlah beberapa bantal di bagian tumit kaki Anda guna membuat posisi tumit menjadi lebih tinggi sehingga meperbaiki aliran darah ke bagian yang terluka.

4. Bebatkan Perban
Untuk memastikan kaki khususnya bagian tumit Anda tidak banyak bergerak agar peradangan cepat pulih, Anda bisa melilitkan perban yang elastis di sekitar pegelangan kaki. Cara ini membantu tumit Anda untuk beristirahat sehingga penyembuhannya dapat lebih cepat. Namun pastikan, ketika melakukan beban, Anda tidak terlalu kencang melilitkannya sehingga membuat aliran darah menjadi terlalu sedikit ke bagian tumit. Cara ini salah dan justru menimbulkan potensi cedera yang lebih parah.

5. Konsumsi Obat Nyeri
Cedera tendon Achilles sangat mungkin membuat Anda menjerit karena rasa nyeri yang dihasilkannya. Mengompres kaki atau sekadar mengistirahatkan kaki nyatanya tidak cukup mengurangi rasa sakit tersebut. Anda bisa membeli obat antinyeri sebagai penyelamat. Beberapa jenis obat antinyeri berjenis ibuprofen nyatanya bisa dibeli secara bebas di pasaran. Ibuprofen juga bersifat anti inflamasi sehingga berguna mengurangi peradangan yang terjadi pada tendon Anda.

6. Latihan Peregangan
Lewat 3—4 hari setelah Anda mengistirahatkan kaki Anda, baiknya Anda mulai belajar melakukan terapi sendiri guna pemulihan sempurna. Anda bisa melakukan peregangan ringan agar tendon Achilles bisa kembali bersifat elastis terbatas. Jangan biarkan betis Anda terlalu tegang dan kaku sebab bisa kembali memicu cedera tendon Achilles yang lebih parah.

***
Apabila nyeri akibat cedera tendon Achilles Anda tidak kunjung hilang setelah melakukan penanganan-penanganan di atas, baiknya Anda segera berkonsultasi ke dokter. Bisa jadi kondisi cedera Anda sudah memasuki tahap parah sehingga memerlukan terapi medis khusus.
Reply




Users browsing this thread: 1 Guest(s)

About Ziuma

ziuma - forum diskusi dan komunitas online. disini kamu bisa berdiskusi, berbagi informasi dan membentuk komunitas secara online. Bisa juga berdiskusi dengan sesama webmaster/blogger. forum ini berbasis mybb

              Quick Links

              User Links

             powered by